SP NEWS – Jakarta. Jelang akhir tahun 2018, di sepanjang bulan Desember, merupakan hari-hari yang bahagia bagi seluruh karyawan Gapura. Dengan tercapainya target laba yang ditetapkan, meskipun belum teraudit, namun manajemen berani memberikan insentif kepada pegawai tetapnya. Dan tidak hanya itu, manajemen pun memberikan banyak apresiasi kepada karyawan OS di seluruh cabang Gapura.
Dalam rangkaian kunjungan ke berbagai daerah oleh Direksi dan didampingi Ketua Umum SIPERKASA, Direktur Utama (DZ) I Dewa Gede Mahayana memberikan motivasi dan mengajak untuk selalu merasakan bahagia sebelum melaksanakan pekerjaan sehingga akan terbawa semangat kerja dengan hasil yang memuaskan.
Tiga point utama yang disampaikan DZ dalam kunjungan ke berbagai daerah antara lain; karyawan harus bahagia saat masuk kerja, kerja cerdas dan tahun depan lebih baik dari tahun ini.
Dengan berbagi tugas bersama Direksi lainnya, kunjungan ke cabang-cabang Gapura sekaligus pemberian apresiasi penghargaan karyawan terbaik dengan nilai yang cukup membahagiakan mereka di akhir tahun 2018.
Dengan berbagi kebahagiaan di akhir tahun yang dinilai keberhasilan dalam operasional, keuangan dan bisnis, semoga menjadi pemicu semangat yang lebih baik lagi di tahun 2019.