Direksi Baru Gapura Angkasa

SP NEWS-Jakarta. Berdasarkan Keputusan Pemegang Saham di luar Rapat Umum Pemegang Saham (Sirkuler) PT. Gapura Angkasa tanggal 23 oktober 2018 terkait Penggantian Direksi dan surat nomor GARUDA/JKTDI/20026/2018 tanggal 31 Oktober 2018 yang menetapkan Pejabat Sementara Dewan Komisaris dan Direksi di lingkungan PT. Gapura Angkasa.

Pada hari Jum’at tanggal 2 Nopember 2018 lalu, telah diadakan acara serah terima jabatan Dewan Komisaris dan Direksi PT. Gapura Angkasa yang dihadiri oleh para pejabat, Siperkasa, serta karyawan PT. Gapura Angkasa. Acara yang diselenggarakan di Kantor Pusat.

Susunan Komisaris Utama dan Jajaran Direksi Baru PT. Gapura adalah sbb:

  1. Pjs Komisaris Utama: Mohammad Iqbal.
  2. Pjs Direktur Utama: I Dewa Gede Mahayana
  3. Pjs Direktur Operasi: Capt. Triyanto Moeharsono
  4. Pjs Direktur Keuangan: Mohamad Reza Yunardi
  5. Direktur Personalia: Rini Indrawati

Atas nama Pengurus SIPERKASA Pusat dan Cabang se-Indonesia mengucapkan selamat kepada para Direksi Baru, khususnya Bapak I Dewa Gede Mahayana yang merupakan puncak karir dari internal Gapura Angkasa serta eks Pengurus SIPERKASA.

Semoga dengan penyegaran organisasi ini dapat membawa perusahaan ke arah yang lebih baik dan kesejahteraan karyawan meningkat.

This entry was posted in Info Siperkasa. Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published.